Hewan Herbivora

Hewan Herbivora memakan berbagai jenis tumbuh – tumbuhan, biji – bijian, buah – buahan, dan juga tanaman seperti rerumputan. Hewan merupakan salah satu makhluk hidup yang membutuhkan makan, baik hewan liar, peliharaan, maupun yang biasa diternakkan. Jenis hewan tersebut sangat beragam, begitu juga jenis hewan yang dikelompokkan berdasarkan jenis makanan yang dimakan. Terdapat karnivora, omnivora, dan juga hewan herbivora.

Artikel kali ini akan membahas lebih lengkap tentang hewan pemakan tumbuh – tumbuhan yaitu Herbivora.

I.  Pengertian Hewan Herbivora

Hewan herbivora merupakan hewan yang habitatnya tinggal di daratan. Hal tersebut karena sumber makanannya berasal dari daratan.

Kelompok herbivora memiliki gigi geraham yang lebar, tidak bisa digunakan untuk mencabik – cabik daging. Terdapat juga golongan unggas yang tidak memiliki gigi, akan tetapi organ tembolok. Tembolok pada sistem pencernaan unggas berfungsi sebagai kantong tempat menyimpan makanan.

Sebagian dari kelompok hewan pemakan tumbuhan ini dapat memakan berbagai macam tanaman yang ada di bumi, akan tetapi energi yang dihasilkan dari tanaman hanya sekitar 10 peren yang masuk pada hewan tersebut.

II.  Macam – Macam Jenis Herbivora

Hewan pemakan tumbuh – tumbuhan ini memiliki kelompok tersendiri, dan diklasifikan berdasarkan objek makanannya. Ada 4 macam kelompok, yaitu :

  • Granivora. Hewan pemakan jenis tumbuhan berupa biji – bijian.
  • Nektifora. Hewan pemakan jenis tumbuhan berupa sari bunga atau nektar.
  • Frugivora. Hewan pemakan tumbuhan berupa buah – buahan.
  • Folivora. Hewan pemakan tumbuhan berupa dedaunan.

Masing – masing kelompok hewan di atas memiliki cara makan, dan sistem pencernaan yang berbeda – beda. Berikut ini merupakan ciri – ciri dari berbagai jenis herbivora tersebut.

III.  Ciri – ciri Hewan Jenis Herbivora

Ciri utama dari hewan herbivora adalah hewan pemakan tumbuh – tumbuhan, sedangkan ciri – ciri lainnya yaitu :

  • Gigi geraham yang berfungsi untuk merobek tanaman berserat dan juga keras.
  • Gigi seri digunakan untuk memotong makanan sebelum dikunyah.
  • Herbivora lebih membutuhkan energi yang cukup tinggi dari pada hewan omnivora, dan karnivora.
  • Berkembang biak secar vivipara atau melahirkan.
  • Anggota dari hewan menyusui (mamalia).
  • Beberapa anggota biasanya hidup berkelompok
  • Kelompopk hewan bertulang belakang atau vertebrata.
  • Menghabiskan waktu lebih banyak untuk makan.
  • Hewan Hewan yang dapat menghasilkan makanan sendiri.
  • Mudah ditemukan disekitar lingkungan manusia.

Hewan dari kelompok herbivora mudah ditemukan disekitar lingkungan manusia, karena banyak hewan tersebut yang diternakkan. Hewan ternak dari anggota herbivora memiliki perawatan yang mudah dan murah, serta makanan hewan tersebut sangat berlimpah.

IV.  Contoh Hewan Herbivora

Penjelasan tentang hewan pemakan tumbuh – tumbuhan, serta mengetahui jenis – jenisnya, dan mempelajari ciri dari kelompok hewan tersebut, selanjutnya memberikan beberapa contoh dari herbivora.

10 Contoh Hewan Herbivora, yaitu :

  1. Kupu – kupu

gambar hewan herbivora

Kupu – kupu termasuk jenis Nektivora, karena memakan nektar dan mengisap sari madu bunga. Hewan cantik ini biasanya jarang makan, akan tetapi lebih sering meminum nutrisi yang terkandung di dalam air. Cara mendapatkan nutrisinya tersebut dengan menghisap makanan menggunakan belalai yang disebut Proboscis, dan berada di bagaian mulut.

Terdapat fase saat kupu – kupu masih berupa serangga yaitu saat fase ulat mengkonsumsi banyak makanan. Beberapa jenis makanan yang dikonsumsi kupu – kupu ada berbagai macam, selain serbuk sari dan nektar, yaitu:

  • Buah yang busuk merupakan makanan favorit dari hewan cantik ini.
  • Kupu – kupu menyukai getah – getah dari pepohonan yang mengandung banyak nutrisi.
  • Kotoran hewan maupun kotoran burung.

bahkan kupu – kupu cantik memakan jenis makanan yang tergolong menjijikkan seperti kotoran. Kotoran hewan harus dalam kondisi segar dan baru, agar mudah dihisap dan mengandung banyak zat mineral.

  1. Kelinci

hewan herbivora : kelici

Kelinci berasal dari golongan mamalia spesies Leporidae. Hewan tersebut banyak dijadikan sebagai hewan peliharaan, karena bentuknya yang lucu, tentu saja makanannya juga mudah didapatkan, bahkan tidak harus membeli. Jenis makanan yang diharuskan membeli, yaitu : sayur – sayuran, buah – buahan, dan juga ubi – ubian, sedangkan makanan yang didapatkan secara langsung dari alam berupa rumput liar.

Jenis makanan yang berbeda – beda akan memiliki nutrisi yang berbeda pula. Oleh karena itu kelinci termasuk hewan yang memiliki toleransi tinggi dalam segi makanan, dan tergantung dari jenis – jenis kelinci.

Makanan untuk kelinci Kecil (umur < 2 bulan) harus lebih lunak karena belum memiliki sistem pencernaan yang sempurna, seperti : kangkong dan sawi. Sedangkan kelinci jenis Anggora yang memiliki bulu lebat akan merusak bulu – bulu tersebut jika salah memberi makan. Makanan yang tidak dapat merusak bulu – bulu tersebut adalah rumput kering, atau sejenisnya.

  1. Kambing

hewan herbivora : kambing

Kambing biasanya dijadikan sebagai hewan ternak, dimana susu dan daging kambing dapat diambil manfaatnya. Ternak kambing harus memperhatikan asupan nutrisinya, karena hamper 90% makanannya berasal dari dedaunan yang berwarna hijau. Akan tetapi, makanannya juga berasal dari biji – bijian pellet agar dapat menambah protein, mineral, dan juga asupan vitamin.

  1. Kanguru

hewan herbivora kanguru

Hewan berkantung ini banyak ditemukan di negara Australia. Makanan kanguru berasal dari tumbuh – tumbuhan seperti rumput, bunga, dedaunan, dan juga lumut, karena hewan ini termasuk anggota herbivora.

Hewan ini memiliki bermacam – macam kelompok, yaitu Merah, Abu – Abu, dan Antilopine. Kanguru Antilopine memiliki kebiasaan makan di area rumput hijau pendek, selain rerumputan, kanguru Merah juga memakan tanaman berbunga. Kanguru Abu – Abu ada 2 spesies yang berbeda yaitu Abu – Abu Timur dan juga Abu – Abu Barat, keduanya dapat memakan rerumputan.

  1. Sapi

hewan herbivora sapi

Sama halnya dengan kambing, sapi juga merupakan hewan ternak yang diambil manfaatnya oleh manusia berupa susu dan dagingnya. Makanan utamanya berupa rerumputan dan dedaunan. Akan tetapi, sapi juga diberi makan biji – bijian, dedak yang dicampur dengan air, dan juga tulang ikan yang telah dihancurkan.

  1. Gajah

hewan herbivora gajah

Salah satu hewan mamalia yang memiliki ukuran tubuh besar yaitu Gajah. Gajah mengambil makanannya yang berupa rumput dan ilalang menggunakan belalai, kemudian dimasukkan ke dalam mulutnya.

  1. Jerapah

hewan herbivora jerapah

Jerapah memiliki leher panjang yang dapat memudahkan untuk mendapat makanannya yang berupa daun – daunan, biji – bijian, dan buah, serta tunas di pohon yang tinggi. Dedaunan dari pohon Akasia, dan pohon Mimosa merupakan makanan favorit dari jerapah. Tinggi tubuhnya mencapai 5,5 meter, dan memiliki panjang leher serta kaki mencapai 1,8 meter.

  1. Rusa

hewan herbivora rusa

Salah satu spesies rusa yang merupakan hewan pemakan segala macam tumbuh – tumbuhan yaitu Rusa Ekor Putih. Tidak jauh berbeda dengan anggota herbivora yang lainnya, rumput juga merupakan makanan pokok dari rusa. Selain rumput, terdapat juga berbagai macam kacang – kacangan, tanaman alfalfa (tanaman yang mengikat nitrogen, mengontrol gulma, dan juga dapat memperbaiki struktur tanah), buah – buahan, jamur, dan juga jagung.

Pada musim tertentu, rusa akan kesulitan mencari makanannya terutama di musim dingin. Saat musim dingin tiba, rusa lebih banyak memakan ranting dan kulit dari kayu.

  1. Angsa

hewan herbivora angsa

Angsa merupakan spesies unggas dan dijadikan hewan ternak untuk diambil daging dan juga telurnya. Sayur – sayuran segar seperti kangkung, bayam, dan sawi menjadi makanan pokok dari angsa.

  1. Lebah

hewan herbivora lebah

Lebah memakan sari bunga dan juga tepung sari atau pollen. Terkadang hewan ini juga mengambil tunas tertentu yang memiliki kandungan gula atu rasa manis.

Sepuluh contoh hewan di atas sudah dapat menggambarkan penjelasan, dan ciri – ciri dari hewan herbivora. Agar lebih memahami tentang perbedaan hewan berdasarkan kategori sumber energi atau makanannya, pelajari juga tentang karnivora (hewan pemakan daging), dan omnivora (hewan pemakan daging dan juga tumbuh – tumbuhan).

Tinggalkan komentar